Headline News

Diskominfo Konawe Utara Dorong Desa dan Kecamatan Manfaatkan Teknologi untuk Promosikan Potensinya

Avatar
793
×

Diskominfo Konawe Utara Dorong Desa dan Kecamatan Manfaatkan Teknologi untuk Promosikan Potensinya

Sebarkan artikel ini
Diskominfo Konawe Utara Dorong Desa dan Kecamatan Manfaatkan Teknologi untuk Promosikan Potensinya
Ketgam: Diskominfo Konut mennyosialisasikan dan membentuk PPID dan KIM di Kecamatan Molawe dan Lasolo.

KONAWE UTARA, SULTRASATU.COM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Konawe Utara (Konut) mendorong desa dan kecamatan memanfaatkan teknologi dalam mempromosikan potensi wilayahnya.

Diskominfo Konawe Utara Dorong Desa dan Kecamatan Manfaatkan Teknologi untuk Promosikan Potensinya


Hal tersebut dilakukan Diskominfo Konut dengan mennyosialisasikan sekaligus membentukan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) dan Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) di tingkat kecamatan dan desa se-Konawe Utara pada Rabu (8/11/2023).

Sekretaris Diskominfo Konut, Syahruddin mengatakan pentingnya KIM dibentuk agar masyarakat secara mandiri dan kreatif melakukan aktivitas pengelolaan informasi dan pemberdayaan guna memberikan nilai tambah bagi masyarakat dan wilayahnya.

BACA JUGA:  KPK Ingatkan Kemdikbud Selalu Waspada Praktek Tindak Pidana Korupsi

“Era digitalisasi seperti sekarang ini kita semua harus benar-benar bisa memanfaatkan teknologi guna untuk menghadirkan informasi yang lebih akurat untuk masyarakat,” kata Syahruddin saat membuka kegiatan tersebut di Aula Kantor Camat Lasolo.

Syahruddin mengungkap, KIM merupakan inovasi Kominfo sebagai wadah masyarakat menyalurkan informasi dan mempromosikan segala potensi yang ada di desa.

BACA JUGA:  Masuki Tahun Politik, Bupati Konsel Ingatkan ASN Konsel Tidak Terlibat Politik Praktis

Ia berharap program ini dapat memberikan manfaat bagi pemerintah daerah dan semua pemangku kepentingan dalam rangka melaksanakan UU KIP, khususnya dalam implementasi PPID Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe Utara.

Setelah melakukan pemaparan materi sosialisasi oleh Kepala Bidang Komunikasi Publik Ardin Sito A, pihak Diskominfo Konut juga langsung membuatkan website gratis setiap desa yang ada di Kec. Molawe dan Kec. Lasolo.

BACA JUGA:  Kunjungi Konsel, Wamen PDTT Berikan Bantuan Modal Bumdes Mitra Sejahtera Desa Sindangkasih

Ia juga berharap dengan adanya website KIM di desa dapat mengubah pola komunikasi masyarakat dengan pemanfaatan teknologi dalam menyampaikan informasi.

Kegiatan ini dihadiri langsung juga Camat Molawe, Camat Lasolo, serta para kepala desa dari kedua kecamatan tersebut.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!