KENDARI, SULTRASATU.COM – Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 11 Kendari, Mulai bersiap untuk Penerimaan Peserta Didik baru tahun Ajaran 2023 -2024, Sesuai Petunjuk teknis(JUKNIS) yang dikeluarkan dinas pendidikan Provinsi Sulawesi Tenggara, Sekolah menengah atas (SMA)dengan Akreditasi A ini, mendapat kouta Sebanyak 216 orang siswa Baru.
“Sesuai kapasitas sekolah yang tersedia saat ini, untuk penerimaan peserta didik baru(PPDB) tahun ajaran 2023 – 2024 kami mendapat kouta 6 rombongan belajar (ROMBEL) dengan jumlah siswa mencapai 216 orang, ujar sang kepala sekolah,H,LA ODE JAIDDIN, S.Pd.M.Sos Kamis 25 Mei 2023 saat dikunjungi oleh reporter SULTRASATU.COM.
Adapun jadwal penerimaan peserta didik baru akan dimulai pada 19 juni hingga 30 Juni dengan metode pendaftaran online, peserta didik baru ini juga akan dijaring melalui sistem zonasi, yakni cakupan area tinggal calon peserta didik, afirmasi, perpindahan tugas orang tua, juga jalur prestasi”dan pengumuman kelulusan peserta didik baru akan dilakukan pada 3 Juli mendatang.
Sementara itu untuk area zonasi, meliput empat wilayah kecamatan dalam kota kendari, yakni, kadia,wua wua, kambu dan juga baruga, zonasi ini memperhitungkan transportasi , jarak tempat tinggal calon peserta didik ke sekolah.
Diakui sebagai sekolah dengan akreditasi A, di dua tahun terakhir ini saat penerimaan peserta didik baru (PPDB) jumlah peminat selalu melebih kouta karena kapasitas ruang yang tidak tercukupi.
Adapun fasilitas yang tersedia dalam lingkungan sekolah cukup representatif, seperti sarana ibadah siswa ,sarana perpustakaan, lapangan olahraga, juga ruang belajar.
Di kesempatan tersebut juga,kepala sekolah menengah atas Negeri 11 kendari,H.LA ODE JAIDDIN,S.Pd,M,Sos.berharap orang tua dan para siswa tamatan sekolah menengah pertama(SMP) yang masuk dalam cakupan zonasi, afirmasi, perpindahan tugas atau domisili orang tua, dan yang memiliki prestasi untuk tidak ragu melanjutkan pendidikan di Sekolah Menengah Atas Negeri 11 kendari. (SS/B-yu)