NewsPemerintahan

Rachmad Gobel Resmikan Pembangunan Kantor DPD Partai NasDem di Konsel

Avatar
701
×

Rachmad Gobel Resmikan Pembangunan Kantor DPD Partai NasDem di Konsel

Sebarkan artikel ini
Rachmad Gobel Resmikan Pembangunan Kantor DPD Partai NasDem di Konsel
Ketgam: Rachmad Gobel saat meresmikan pembangunan Kantor NasDem Konsel.

KONAWE SELATAN, SULTRASATU.COM – Kordinator pemenangan pemilu, wilayah Indonesia Timur partai Nasional Demokrat (NasDem) Dr. (HC). H. Rachmad Gobel meresmikan pembangunan Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Sulawesi Tenggara.

Ketgam Jajaran pengurus partai NasDem saat tiba di Konsel untuk meresmikan Kantor NasDem Konsel.
Ketgam: Jajaran pengurus partai NasDem saat tiba di Konsel untuk meresmikan Kantor NasDem Konsel.

Dr. (HC). H. Rachmad Gobel yanng juga Wakil Ketu Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI itu ditemani pengurus partai Nasdem Sultra. Bahkan, Gubernur Sultra Ali Mazi juga itu hadir dalam peresmian itu, Jumat 17 Maret 2023.

BACA JUGA:  Bantuan Tandon Air Bersih di Desa Puuwonua Kecamatan Laloggasumeeto Mulai Disalurkan

Rachmad Gobel mengatakan, pembangunan kantor DPD NasDem diharapkan seluruh kader bisa terus berprestasi dan membesarkan partai.

Ketgam: Jajaran pengurus partai NasDem saat tiba di Konsel untuk meresmikan Kantor NasDem Konsel.
Ketgam: Foto bersama jajaran Pemerintahan Konsel dan pengurus Partai NasDem saat melakukan kunjungan.

“Sudah seharusnya kantor DPD NasDem dibangun di Konsel, karena pembangunan itu harus merata. Apalagi, Sultra mendapat apresiasi dari presiden RI dengan seringnya beliau berkunjung,” katanya.

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Sultra Ali Mazi membeberkan, dengan banyaknya kader potensial dari NasDem, diharapkan dapat mengutus 2 kader sebagai anggota DPR RI.

BACA JUGA:  Pemdes Diolo Konawe Salurkan BLT DD Tahap Pertama

 

“Saya kagum dengan kepemimpinan Adi Jaya Putra (AJP) dan saya rasa dia pemimpin NasDem Konsel yang tepat. Karena, bisa menciptakan terobosan dengan langsung membangun kantor pengurusan daerah,” jelasnya.

Sementara, Ketua DPD NasDem Konsel, Adi Jaya mengaku, pembangunan kantor dapat rampung pada akhir tahun 2023.

“Target rampung akhir tahun 2023 yang nantinya akan menjadi prasarana kesiapan partai NasDem Konsel dalam pelaksanaan pemilihan umum (pemilu) 2024 nanti,” bebernya.

BACA JUGA:  Pangdam I/BB Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Presiden RI di Medan

Diketahui, bangunan kantor NasDem Konsel menempati lahan seluas 1.200 meter persegi, di kelurahan Palangga, Kecamatan Palangga. Kantor NasDem Konsel nanti akan berlantai 2 dan tahan akan gempa.

Kemudian, peresmian juga dihadiri langsung sejumlah anggota DPRD Kabupaten Konsel dari Partai Nasdem, Bupati Konsel Surunuddin Dangga, dan Ibu PKK tingkat Kabupaten Konsel Nurlin Surunuddin. (SS/Ed)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!