Metro KotaNews

Pejabat Wali Kota Kendari Ikut Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda

Avatar
749
×

Pejabat Wali Kota Kendari Ikut Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda

Sebarkan artikel ini

KENDARI, SULTRASATU.COM – Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala Daerah dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se-Indonesia Tahun 2023, di Sentul International Convention Centre (SICC), Sentul, Jawa Barat, Selasa, 17 Januari 2023.

Ketgam Asmawa Tosepu dan jajaran mengikuti Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda
Ketgam: Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda.

Hadir juga dalam Rakornas itu, Kapolresta Kendari, Kajari Kendari, Dandim 1417 Kendari, dan Ketua DPRD Kota Kendari.

Idul Fitri 1446 H | 2025 - Pemda Konawe Utara   Idul Fitri 1446 H | 2025 - Konawe Utara

Dikutip dari setkab.go.id, Presiden Jokowi yang membuka acara menyampaikan apresiasi atas kerja keras semua pihak, baik pusat maupun daerah, sehingga pandemi COVID-19 di tanah air dapat dikendalikan dan pertumbuhan ekonomi dapat terjaga.

BACA JUGA:  Andalkan Program Pemberdayaan Masyarakat, Sultra Jaya Lapobende Optimis Bisa Unggul di Pemilu 2024

Presiden pun mengibaratkan penanganan pandemi di tanah air bak gaya permainan sepak bola total football, di mana semua elemen mengambil peran.

“Kita ini betul-betul total football saat itu, pontang-panting semuanya lari ke sana ke mari karena kita memang ingin COVID-19 bisa kita selesaikan,” ujarnya.

Di tengah pandemi dan perlambatan ekonomi di sejumlah negara, imbuh Presiden, Indonesia juga mampu mencatatkan pertumbuhan ekonomi yang baik. Pada kuartal III-2022 ekonomi Indonesia mampu tumbuh 5,72 persen dan di kuartal IV-2022 diperkirakan tumbuh 5,2 hingga 5,3 persen.

Meskipun mampu melalui tahun turbulensi ekonomi di 2022 dengan baik, kata Presiden, Indonesia harus tetap hati-hati dan waspada karena tahun 2023 masih menjadi tahun ujian bagi ekonomi global.

BACA JUGA:  Dukung Program Nasional, Dinkes Konsel Launching Pemeriksaan Kesehatan Gratis

“Semuanya harus hati-hati, harus bekerja keras semuanya mendeteksi informasi-informasi dan data-data yang ada di lapangan sehingga jangan sampai kita keliru membuat kebijakan. Sekecil apapun kebijakan itu harus berbasis pada data dan fakta-fakta di lapangan,” tegasnya.

Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengungkapkan bahwa, pada tahun 2022 kolaborasi antara instansi pusat dan daerah mampu menjaga pertumbuhan ekonomi di tanah air.

BACA JUGA:  Demo Soal Dugaan Kolusi Tander di BP2JK Sultra, BINAKON Sultra Walk Out

“Tingkat inflasi juga terkendali dengan baik. Sesuai dengan data Badan Pusat Statistik [inflasi] pada September 2022 5,95 persen, kemudian pada bulan Oktober 2022 turun menjadi 5,71 persen, dan November 2022 turun sebesar 5,40 persen, dan untuk terakhir bulan Desember terjadi kenaikan sedikit 5,51 persen karena adanya pola demand yang bersifat seasonal atau musiman adanya Hari Raya Natal dan perayaan tahun baru,” imbuh Tito.

Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda Tahun 2023 ini mengusung tema “Pertumbuhan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi”. Rakornas yang dihadiri oleh 4.545 peserta. (SS/MEI)