Daerah

Lomba Gerak Jalan Indah Meriahkan HUT ke-79 RI di Kecamatan Konda

Redaksi Sultrasatu
1032
×

Lomba Gerak Jalan Indah Meriahkan HUT ke-79 RI di Kecamatan Konda

Sebarkan artikel ini
Camat Konda Harlin S.Pd, M.Si saat kegiatan lomba gerak jalan indah.

KONAWESELATAN, SULTRASATU.COM- Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) di Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) dimeriahkan dengan lomba gerak jalan indah.

Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (14/8/24), dengan 50 barisan peserta gerak jalan indah dari SD/Min dan SMP/MTS se-Kecamatan Konda.

  dprd konut pelantikan kapolres

Peserta berbaris dengan semangat di ruas jalan utama Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan. Masyarakat sekitar sangat antusias menonton lomba gerak jalan indah tersebut.

Peserta gerak jalan indah di Kecamatan Konda.

Kemeriahan gerak jalan indah ini, selanjutnya berlangsung Kamis (15/8/2024) besok, dengan peserta gerak jalan indah umum masyarakat, SMAN dan MAN 1 Konsel yang dimeriahkan drumband SMAN 8 Konsel (Konda).

BACA JUGA:  Pemda Konut Gelar FGD Rancangan Teknokratik RPJMD 2025-2029

Kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan HUT ke-79 RI dengan tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju”.

Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimca Kecamatan Konda, termasuk Camat Konda Harlin S.Pd, M.Si, Kapolsek Konda Iptu Kartini Suryaningsih, serta perwakilan dari Kodim 1417 Kendari dan PGRI.

Acara dihadiri unsur Forkopimca Konda.

Kehadiran mereka menambah semarak suasana dan memberikan dukungan terhadap acara yang melibatkan banyak peserta dari berbagai sekolah.

Warga setempat menunjukkan antusiasme yang tinggi dengan hadir untuk menyaksikan kegiatan gerak jalan ini.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kebolehan bagi para siswa, tetapi juga kesempatan bagi pedagang kecil untuk meraup pendapatan ekonomi.

BACA JUGA:  Pjs Bupati Konut Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional 2024

Banyak pedagang yang memanfaatkan keramaian untuk menjajakan makanan dan minuman kepada para pengunjung.

Camat Konda, Harlin, dalam sambutannya berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat juang dan rasa nasionalisme di kalangan generasi muda.

Tumbuhkan semangat juang dan rasa nasionalisme di kalangan generasi muda.

Ia menekankan pentingnya peran anak-anak muda dalam pembangunan negara dan masa depan bangsa.

Selain itu, Harlin juga mengapresiasi partisipasi aktif dari semua pihak, termasuk guru-guru dan orang tua, yang telah mendukung persiapan dan pelaksanaan acara ini.

“Gerak jalan indah merupakan salah satu cara untuk membangkitkan rasa kebersamaan dan kepedulian terhadap perayaan hari kemerdekaan, ” ungkapnya.

BACA JUGA:  Taman Konasara Bakal Diresmikan di HUT ke-18 Konawe Utara

Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan berbagai lomba dan penampilan kreatif dari peserta.

Barisan peserta tampil dengan berbagai kostum yang menarik dan kreatif, mencerminkan tema Nusantara Baru dan Indonesia Maju.

Dengan berakhirnya acara gerak jalan indah ini, Harlin berharap momentum tersebut akan terus memberikan inspirasi dan motivasi kepada seluruh lapisan masyarakat, khususnya generasi muda, untuk terus berkarya dan berkontribusi pada pembangunan negara.

Adapun total barisan gerak jalan antar siswa sekolah dasar dan menengah pertama sederajat se-Kecamatan Konda tersebut mencapai 50 peserta dengan 25 barisan kelompok putra dan 25 barisan kelompok putri. (SS/Ed)