Metro KotaNews

Kapolres Konsel dan Dinas Pertanian Salurkan Bantuan Bibit Jagung ke Kelompok Tani

Avatar
787
×

Kapolres Konsel dan Dinas Pertanian Salurkan Bantuan Bibit Jagung ke Kelompok Tani

Sebarkan artikel ini

KONAWE SELATAN, SULTRASATU.COM – Kapolres Konsel, AKBP Wisnu Wibowo bersama Dinas Pertanian Konsel yang di wakili oleh Sekdis Pertanian Muh Musrianto, menyerahkan bantuan bibit jagung kepada kelompok tani di Desa Kapu Jaya, Kecamatan Palangga, Kabupaten Konsel, Senin (26/12/2022).

Penyaluran Bantuan Bibit Jagung kepada Warga di Desa Kapu Jaya.



Bantuan tersebut diterima oleh Jasman di kebun milik kelompok tani.

Kapolres Konsel, AKBP Wisnu Wibowo mengatakan, dengan bibit jagung yang telah diserahkan oleh Dinas Pertanian dapat membantu petani dan bisa menambah nilai pendapatan ekonomi.

BACA JUGA:  Masyarakat Konawe Dihibur Iwan Fals Malam Puncak Penutupan HUT Konawe Gemilang

Ketgam: Penyaluran Bantuan Bibit Jagung kepada Warga di Desa Kapu Jaya.

“Semoga bibit jagung yang kami berikan bisa bermanfaat kepada saudara-saudara sekalian dengan harapan dapat meningkatkan penghasilan para petani,” harapnya.

Sebelumnya, bantuan tersebut dapat terealisasi karena seorang warga Kapu Jaya menyampaikan keluh kesahnya kepada Kapolres Konsel bahwa sulitnya mendapatkan bibit jagung pada Jumat (23/12/2022) lalu.

Ketgam: Penyaluran Bantuan Bibit Jagung kepada Warga di Desa Kapu Jaya.

Selanjutnya, menanggapi keluhan itu, AKBP Wisnu segera berkoordinasi dengan Dinas Pertanian Konsel agar menyalurkan bantuan bibit jagung kepada petani.

BACA JUGA:  Bupati Konsel Ikuti Pelatihan DLA di Singapura

Turut hadir dalam proses penyerahan bibit jagung tersebut Camat Palangga Muh. Sayarullah dan Kepala Desa Kalu Jaya Sodik serta kelompok tani Desa Kapu Jaya. (SS/Ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!