sultrasatu
DesaNews

Aci Saputra Kalenggo Dukung Pembentukan Koperasi Merah Putih

Redaksi Sultrasatu
578
×

Aci Saputra Kalenggo Dukung Pembentukan Koperasi Merah Putih

Sebarkan artikel ini
Pendamping Desa di Kabupaten Konsel, Aci Saputra Kalenggo S.Sos mengapresasi gagasan pemerintah membentuk koperasi merah putih.

KONAWESELATAN, SULTRASATU.COM- Koperasi Merah Putih adalah program strategis pemerintah dalam memberdayakan masyarakat melalui usaha bersama. Program ini merupakan perwujudan program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Di Konawe Selatan (Konsel), pembentukan koperasi merah putih telah dimulai.

Pendamping Desa di Kabupaten Konsel, Aci Saputra Kalenggo S.Sos mengapresasi gagasan pemerintah membentuk koperasi merah putih. Hal ini akan mendorong pemanfaatan potensi lokal secara maksimal dengan membentuk struktur ekonomi yang dikelola oleh dan untuk masyarakat

‘Kami sangat mendukung pembetukan koperasi merah putih. Sebagai pendampingan desa, saya sangat perlu mengingatkan agar proses perencanaan dan penetapan kepungurusan harus harus benar-benar mengikuti prosedur yang ada,” kata Aci Saputra Kalenggo, Minggu (25/5/2025).

Dalam pembentukan koperasi lanjutnya, jumlah anggota minimal 500 Kepala Keluarga (KK). Sesuai amanah, tugas koperasi merah putih harus bisa memperkuat ketahanan pangan dan pemerataan ekonomi.

BACA JUGA:  Hj Siti Chadidjah Resmi Menjabat Sekda Konsel

Di sisi lain, menjadi pilar pembangunan dan mengoptimalkan potensi desa melalui koperasi yang menyediakan layanan seperti sembako murah hingga simpan pinjam.

“Koperasi merah putih desa harus mampu menggerakkan ekonomi sehingga bisa memberi kesejahteraan masyarakat. Selaku pendamping desa, kami selalu siap membantu. Sebab kami adalah perpanjangan tangan Kementerian Desa,” jelasnya.

Ia pun berharap proses musyawarah pembentukan Koperasi merah putih berjalan lancar. Sebab koperasi ini banyak memberi manfaat bagi masyarakat desa, terutama dalam hal peningkatan kesejahteraan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat. (SS/ED)

BACA JUGA:  Maju Kembali di Dewan Sultra, Tariala Target 25 Ribu Suara